Kapolres Dharmasraya Dampingi Wakil Gubernur Sumbar Resmikan Samsat Nagari Sungai Rumbai


Dharmasraya,Minangterkini — Kapolres Dharmasraya AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro, S.I.K., M.A.P., bersama Bupati Dharmasraya mendampingi Wakil Gubernur Sumatera Barat Vasco Ruseymi, S.T., dalam acara peresmian Kantor Samsat Nagari Sungai Rumbai, Rabu (7/1/2026).

Kegiatan berlangsung di halaman Kantor Camat Sungai Rumbai pada pukul 16.40 WIB. Peresmian ini merupakan upaya menghadirkan pelayanan administrasi pajak kendaraan bermotor yang lebih dekat, cepat, dan mudah dijangkau oleh masyarakat.

Acara dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten Dharmasraya, pejabat Bapenda, Kepala Samsat se-Sumatera Barat, tokoh masyarakat, serta unsur pemerintah nagari di Kecamatan Sungai Rumbai. Prosesi peresmian dilakukan secara simbolik oleh Wakil Gubernur Sumatera Barat melalui pemotongan pita, yang menandai dimulainya operasional Samsat Nagari Sungai Rumbai.

Usai prosesi, kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan ruang pelayanan, pemaparan teknis operasional layanan, serta sesi foto bersama dengan tamu undangan.

Kapolres Dharmasraya menegaskan komitmen Polres dalam mendukung keberadaan layanan Samsat Nagari.
“Polres Dharmasraya mendukung penuh beroperasinya Samsat Nagari Sungai Rumbai sebagai wujud pelayanan publik yang lebih dekat, cepat, dan transparan. Kami berharap fasilitas ini meningkatkan kesadaran tertib administrasi kendaraan bermotor di tengah masyarakat,” ujar Kapolres.

Sebagai mitra strategis pemerintah daerah, Polres Dharmasraya siap mendukung penguatan sinergi lintas instansi dalam rangka optimalisasi pelayanan publik, peningkatan kepatuhan pajak daerah, serta terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Dharmasraya.(***)

Posting Komentar

0 Komentar